Assalamualaikum
readers!
Pada postingan
kali ini, saya akan membahas sedikit mengenai Naturalisasi yang ada di
Indonesia. Sebelum itu marilah kita pahami apa pengertian dari Naturalisasi itu
sendiri.
Naturalisasi
adalah proses perubahan status penduduk asing
menjadi warga negara di suatu negara. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia,
pengertian Naturalisasi adalah pemerolehan kewarganegaraan bagi penduduk asing
yang diperoleh setelah memenuhi syarat sebagaimana yang ditetapkan dalam
peraturan perundang undangan. Dijelaskan juga oleh Wahyunurrosi,
naturalisasi adalah suatu perbuatan hukum yang dapat menyebabkan seseorang
memperoleh status kewarganegaraan.
Proses naturalisasi memiliki hukum yang berbeda-beda di setiap negara.
Di Indonesia masalah kewarganegaraan saat ini diatur dalam UU no. 12 tahun 2006.
Naturalisasi terbagi menjadi 2 yaitu Naturalisasi Istimewa dan Naturalisasi
Biasa.
Naturalisasi Istimewa yaitu Naturalisasi yang diberikan bagi mereka (warga asing)
yang telah berjasa kepada negara RI dengan pernyataan sendiri (permohonan)
untuk menjadi WNI, atau dapat diminta oleh negara RI. Sedangkan yang disebut
Naturalisasi Biasa yaitu suatu perbuatan hukum yang
dapat menyebabkan seseorang memperoleh status kewarganegaraan,
Di zaman globalisasi ini tentu naturalisasi bukanlah hal langka
yang terjadi di negara kita. Sudah tak terhitung berapa warga negara asing yang
ingin menetap dan melanjutkan hidup di Indonesia membuat proses Naturalisasi
pun terus berlangsung.
Banyaknya pemain sepak bola yang merupakan hasil dari proses
Naturalisasi adalah salah satu contoh dari kasus Naturalisasi yang terjadi di
Indonesia. Sebut saja Christian
Gonzalez. Christian Gonzalez yang berasal dari Uruguay telah menikah
dengan wanita yang berasal dari Indonesia yaitu Eva Nurida Siregar. Karena
Christian Gonzalez tinggal di Indonesia bersama sang istri maka Christian Gonzales
mengubah kewarganegaraan yang semula WNA menjadi WNI.
Selain
Gonzales, ada juga Irfan Bachdim yang juga merupakan pemain Naturalisasi. Pria
blesteran Belanda – Indonesia ini lebih memilih untuk menjadi warga negara
Indonesia berdasarkan garis keturunan ayahnya. Menyusul Christian Gonzales dan
Irfan Bachdim, Kim Jeffry Kurniawan pun sudah resmi menjadi warga negara
Indonesia. Pria blesteran Jerman – Indonesia ini resmi menjadi warga negara
Indonesia pada tanggal 06 Desember 2010.
Gonzales, salah satu atlet Indonesia hasil Naturalisasi |
Contoh
kasus Naturalisasi lainnya adalah Liem Swi King, Rudy
Hartono, Ivana Lie, Susi Susanti, Alan Budikusuma, Tan Yoe Hok dan Hendrawan.
Mereka semua merupakan pemain naturalisasi bulutangkis Indonesia yang telah
membawa harum nama bangsa kita.
Rudi Hartono, atlet bulutangkis legenda Indonesia yang merupakan pemain Naturalisasi |
Dilihat dari
beberapa contoh diatas, dapat disimpulkan bahwa Naturalisasi yang terjadi di Indonesia
sering melibatkan para atlet kita. Tentu saja proses tersebut memberikan dampak
positif pada Indonesia, beberapa diantaranya :
- Kita bisa memiliki pemain “asing” yang tidak dapat dibatasi karena mereka sudah menjadi pemain lokal.
- Kita bisa mendapat pemain lokal dengan kualitas pemain asing.
- Kita dapat menambal lubang yang besar di lini pertahanan yang sudah menjadi kodrat, yaitu tinggi badan dari seorang bek lokal yang kurang baik. Dengan adanya program ini, kita dapat mendapat bek yang bukan hanya tinggi, namun kekar dan juga kuat dalam berbagai duel.
- Bukan hanya menambal, tapi kita juga dapat menyempurnakan tim.
- Dan tentu proses Naturalisasi ini akan menjadi motivasi untuk pemain lokal agar mereka tidak mau kalah dan tersisih oleh pemain asing.
Namun diantara
dampak positif tersebut tentu ada beberapa dampak negatif yang timbul karna
adanya proses Naturalisasi, diantaranya :
- Semakin maraknya naturalisasi, diyakini akan mematikan para pemain lokal. Hal ini terjadi karena memang pada dasarnya pemain lokal kita ini kemampuannya memang segitu adanya. Hal ini membuat para pemain asing dengan mudah menggusur mereka.
- Menurunnya sifat patriotisme yang harusnya dimiliki oleh setiap atlet demi mengharumkan nama bangsa.
- Dengan campuran pemain yang sudah dan akan dinaturalisasi, akan dapat membuat suatu tim nasional ala pemain asing.
Sekian
postingan untuk kali ini,
Wassalamualaikum readers!
Sumber : http://syahland.blogspot.com
Custom IGT titanium headers - Titanium Arts
BalasHapusCustom titanium knife IGT titanium headers titanium magnetic from Titanium Arts. View the titanium aftershokz complete design titanium jewelry for piercings list and 2017 ford fusion hybrid titanium complete design information on the IGT design.